Tuesday, February 12, 2013

MV Agusta Rivale, ”Anak Kemarin Sore” Pencuri Hati



Sumber : moto7 | Author : -
Desain dari depan sepintas mirip Ducati Hypermotard, tapi dari samping ciri khas MV Agusta.

Milan, KompasOtomotif — Bintang pameran sepeda motor EICMA, Milan, Italia, 13-18 November lalu, datang dari negeri sendiri. Dia adalah MV Agusta Rivale, yang secara resmi diluncurkan dan langsung mencuri perhatian serta menjadi favorit pengunjung. Si ”anak kemarin sore” itu mampu menghipnotis lebih dari 15.000 pengunjung untuk memilihnya sebagai sepeda motor paling cantik, melibas para ”pemain lama” seperti Ducati Hypermotard dan BMW R1200GS.

Apa sih kelebihannya? Pertama, model. Sepintas dari depan sebenarnya mirip Ducati Hypermotard 821 yang menjadi pesaing utama. Tetapi, ketika mata menyapu dari samping, perbedaan itu jauh terasa. Sasis baja desain terali warna hitam membuatnya tampak gahar. Desain shroud (bahu) tidak kaku, begitu dinamis khas MV Agusta.

Dari belakang, ada yang bilang mirip Ducati Diavel dengan desain lampu yang terpasang padaundertail. Tetapi, MV Agusta menjadikannya lebih sempurna dengan beberapa lekukan di bagian samping. Tampilan modis itu ditingkatkan dengan pengaplikasian single swing-arm.
Kelebihan lain ada pada teknologi baru di mesin. Sepeda motor petualang jalan raya ini menyimpan jantung tiga silinder 800cc yang dapat mengerahkan tenaga hingga 126 PS di 11.600 rpm. Secara teknis, mesin ini telah ditingkatkan dari sisi peranti elektronik bila dibandingkan dengan yang dipakai F3 675, Brutale 675, dan 800.

Pembaruan lainnya tampak pada suspensi Marzocchi dan Sachs serta teknologi MVICS full ride-by-wire yang menggunakan sensor canggih untuk mendapatkan presisi tenaga yang diinginkan. MV Agusta Rivale 800 akan mulai dipasarkan pada paruh kedua 2013 dengan banderol 10.990 euro atau sekitar Rp 134 juta.

Dengan menjadi favorit pameran, tentu merupakan modal lain bagi pabrikan asal Italia itu untuk memasarkan Rivale. ”Bagi kami, Rivale salah satu masterpiece yang pernah kami ciptakan. Pengakuan dan atensi selama pameran sebuah pengakuan atas besarnya energi yang kami curahkan untuk mengembangkan sebuah produk baru,” ujar Giovanni Castiglioni, Presiden dan CEO MV Agusta.
Penulis: Donny Apriliananda
Sumber: Motorcycle
Editor : Bastian







No comments: